Selasa, 21 Oktober 2014

Pelajari tentang MUSIK


A.      Pengertian Musik

1.   Musik adalah bunyi yang disukai oleh manusia.
2.   Musik adalah bunyi yang terdiri dari ritmik dan melodi yang teratur.
3.   Musik adalah bunyi yang enak untuk di dengar.
     Dari beberapa pengertian diatas dapat dikatakan bahwa pengertian music adalah segala sesuatu yang ada hubungannya dengan bunyi dan memiliki unsure-unsur ritmik,melodi,dan harmoniyang mewujudkan sesuatu yang indah dan dapat dinikmati melalui indra pendengar.
B.      Musik Sebagai Simbol
     Musik sangat sarat dengan simbol-simbol tertentu yang berhubungan erat dengan makna tertentu. Secara musical, symbol-simbol musik dapat tampak pada elemen-elemen di dalamnya.
 Elemen-elemen musik :
a.      Nada (Pitch)    : Tinggi rendahnya bunyi.
b.      Ritme              : Durasi setiap bunyi.
c.       Dinamika         : Perubahan bunyi yang terdengar keras menjadi semakin lembut atau bunyi yang terdengar  lembut menjadi semakin keras.
d.      Tempo             : Kecepatan music/lagu (sangat cepat,cepat, sedang, lambat, atau sangat lambat).
     Simbol music juga dapat dilihat dari aspek non musikalnya. Contoh symbol non musical a yaitu: instumen music berdasarkan pada bentuk,bahan, warna, atau ornamen-ornamen yang tampak pada intruman tersebut.
C.      Estetika Musik
     Estetika music adalah unsur-unsur keindahan yang terdapat di dalam music itu sendiri, baik dari segi nada, ritme, dinamika, aaupun tempo. Di Indonesia sendiri terdapat terdapat berbagai macam music di suku/rasnya masing-masing yang menurut masyarakat pendukungnya dipandang indah.
     Masyarakat sunda misalnya. Meraka dikenal sebagai masyarakat yang akrab atau dekat dengan lingkungan alam. Mereka memandang lingkungan hidupnya sebagai sesuatu yang indah, yang harus dihormati,diakrabi, dipelihara, dan dirawat. Kedekatan mereka dengan lingkungan alam tampak pada tindakan mereka untuk menjadikan bahan-bahan dari lingkungan sekitar (misalnya bambu) sebagai bagian dari kebutuhan untuk mengekspresikan keindahan.
D.     Fungsi Musik
      Ada berbagai macam jawaban terhadap fungsi music,diantaranya :
1.      Fungsi Ekspresi Emosional
     Musik memiliki fungsi sebagai kendaraan dalam mengekspresikan ide-ide dan emosi. Para pencipta music dari waktu ke waktu telah mewujudkan kebebasan mengungkapkan emosinya yang dikaitkan dengan berbagai objek terapan, seperti,alam, cinta, suka-duka, amarah, pikiran, dan nada-nada yang sesuai dengan suara hatinya.
2.      Fungsi Penikmatan Keindahan
    Musik dapat sebagai penikmatan keindahannya. Nilai keindahan atau estetisnya dapat dililihat dari keunikan melodi, ritmmis, dan harmonis, ataupun dari komposisi dan instrumennya.
3.      Fungsi Hiburan
     Hiburan (entertainment) adalah kegiatan yang menyenangkan hati. Musik juga memiliki fungsi menyenangkan hati, membuat rasa puas akan irama, bahasa melodi atau keteraturan dan harmoninya.
4.      Fungsi Komunikasi
     Musik sejak dulu digunakan untuk alat komunikasi baik keadaan damai atau perang. Sebagai contohnya adalah terompet kerang yang digunakan dalam suku-suku pesisir pantai,kentongan yang digunakan masyarakat jawa, dan teriakan-teriakan yang digunakan oleh masyarakat pegunungan atau di hutan-hutan. Mereka membuat bunyi-bunyi teratur,berpola-pola ritmik,dan menggunakan alur-alur meodi yang menandakan adanya fungsi komunikasi dalam music.
5.      Fungsi Representasi Simbolik
     Dari berbagai suku  yang masih mempertahankan tradisi, musikdigunakan sebagai sarana mewujudkan symbol-simbol dari nilai tradisi dan budaya setempat. Biasanya diwujudkan dalam tarian, syair-syair, dan upacara-upacara.
6.      Fungsi Pendidikan Norma Sosial
     Musik biasanya juga digunakan sebagai edia untuk mengajarkan norma-norma, aturan-aturan yang sekalipun tidak tertulis namun berlaku ditengah masyarakat. Seperti halnya pencipta lagu anak-anak, meraka berupaya mengajarkan anak-anak untuk berperilaku sopan, horat kepada orang tua, cinta keindahan, dsb.
7.      Fungsi Promosi Dagang
      Musik yang dikreasi untuk kepentingan promosi dagang kini banyak berkembang dengan laju pertumbuhan iklan yng di siarkan melalui radio-radio atau televise swasta.

Mungkin hanya itu yang bisa saya ulas, kurang lebihnya saya minta maaf..
Apabila ada kritik & saran silakan berkomentar,,,,semoga bermanfaat..
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

1 komentar:

  1. Casinos near Trump National Golf Club in Atlantic City - Mapyro
    Find Casinos Near Trump National 상주 출장샵 Golf Club in 인천광역 출장안마 Atlantic City, NJ near 광양 출장마사지 Atlantic City. Plan your next 제천 출장샵 trip to Atlantic City with Mapyro. 영천 출장샵

    BalasHapus